Berbicara mengenai gangguan pernafasan, kebetulan anak dari tante saya pernah mengalaminya. Sejak lahir, nafas sepupu saya berbunyi “grok..grok..”. Terkait hal ini dokter menyampaikan kepada tante saya, kalau bunyi nafas ini akan hilang dengan sendirinya seiring berjalannya waktu.
Ketika umur 2 tahun, bunyi nafas “grok..grok..” semakin keras dan ketika menangis disertai dengan muntah. Kebetulan saat sepupu saya sakit, saya sedang menginap di rumahnya jadi saya tahu betul bagaimana menderitanya sepupu saya ini. Setelah bertemu dengan dokter spesialis anak, sepupu saya kemudian disarankan oleh dokter untuk di uapi menggunakan alat yang bernama nebulizer. Beberapa waktu setelah rutin menggunakan nebulizer, bunyi nafas “grok..grok..” berangsur menghilang dan dahak yang dikeluarkan dari dalam mulut juga banyak.
Apa itu nebulizer ?
Dr. H. Adi Tagor Harahap. SpA, DPH dari RS Mayapada Jakarta menjelaskan nebulizer adalah suatu alat yang mampu mengubah zat dalam bentuk cair ke uap. Pada umumnya nebulizer diberikan pada orang yang mengalami gangguan sistem pernapasan seperti batuk, pilek maupun obstruksi atau penyumbatan saluran pernapasan oleh mukus (dahak).
Nebulizer cenderung diberikan pada bayi atau anak-anak karena usia tersebut belum mampu mengeluarkan dahak secara optimal.
Pada penyakit Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) yang ditandai dengan peradangan disertai batuk, pilek, adanya dahak, bisa mengganggu kebersihan jalan napas membuat aliran oksigen ke paru-paru tidak lancar, dahak inilah yang harus kita bersihkan.
Untuk bisa membersihkan dan mengeluarkannya dahak harus kita buat lebih encer, disinilah fungsi pemberian nebulizer.
Kapan sebaiknya digunakan ?
Nebulizer digunakan saat serangan sesak nafas datang, baik akibat alergi, asma, serta batuk dan pilek berat. Diharapkan pada pemakaian pertama sudah terlihat perubahan pada kondisi anak sesak napas. Namun bila dalam 2-3 kali pemakaian anak belum juga membaik, segera bawa ke rumah sakit. Karena, terutama penyakit asma, bila hanya diatasi di rumah cenderung akan berkembang semakin parah.
Dengan menggunakan nebulizer, kita dapat lebih memperkecil efek samping dari penggunaan obat karena dosis obat yang diberikan juga lebih kecil. Jadi bisa dibilang terapi gangguan pernafasan dengan menggunakan nebulizer lebih aman dibandingkan dengan obat oral karena berbentuk uap sehingga tidak mengendap di dalam darah.
Pada penyakit tertentu yang kemungkinan kecil sulit untuk disembuhkan dan berpotensi untuk kambuh di kemudian hari seperti asma, sesak nafas, alergi memang sebaiknya mempunyai nebulizer sendiri di rumah. Karena bisa dipergunakan kapan saja dan dimana saja. Jadi tidak perlu pergi ke rumah sakit terlebih dahulu jika penyakit kambuh secara tiba-tiba.
Beruntung sekarang ada Omron Nebulizer.
Kenapa pilih Omron Nebulizer ?
-
- Omron Healthcare yang berpusat di Kyoto, Japan, Omron Healthcare Co ini telah mengembangkan dan memproduksi alat- alat kesehatan untuk digunakan di rumah dan di rumah sakit, software managemen kesehatan dan juga layanan promosi kesehatan.
-
- Mengedepankan nilai ” Healthcare @ Home ” yaitu menghubungkan rumah dan praktek klinis dengan informasi kesehatan sehari- hari yang diukur di rumah untuk mencegah penyakit oleh gaya hidup dan memantau hasil dari pengobatan.
-
- Dengan misi untuk membantu mewujudkan kehidupan yang sehat dan nyaman bagi orang-orang di seluruh dunia, Omron Healthcare terus berupaya untuk menciptakan produk berkualitas tinggi dan akan memenuhi permintaan secara global.
- Salah satu produk kesehatan andalannya yakni Omron Nebulizer dengan teknologi kompresor yang ringan, suara yang hening, ukuran kecil sehingga memudahkan untuk dibawa ketika berpergian.
Kini Omron Nebulizer hadir dengan inovasi teknologi terbarunya loh..
Keunggulan NE – C 803 :
1. Dilengkapi dengan teknologi D.A.T ( direct atomizing technology ) teknologi atomisasi langsung sehingga,
-
- Suara pengoperasian yang hening.
- Kompresor ringan dan dapat digenggam sehingga mudah dibawa saat berpergian.
2. Penggunaan obat yang lebih efektif dan efisien.
3. Optimalisasi durasi terapi.
4. Kecepatan nebulasi (0,3 ml/menit)
5. Ukuran partikel uap 3 µm MMAD memastikan obat dapat menjangkau bagian yang dituju.
6. Kapasitas obat 10 ml (maksimal)
7. Power listrik (AC Adaptor)
8. Aerosol Aerosol output 0.37ml (2ml,1%NaF)
9. Laju aerosol output 0.05ml/min (2ml,1%NaF)
Cara penggunaan Omron Nebulizer NE – C 803 bisa dilihat di video bawah ini :
[youtube https://www.youtube.com/watch?v=gE_ilml5n2U?rel=0&controls=0&w=560&h=315]
NE – C 801 ini merupakan seri nebulizer pendahulu sebelum nebulizer NE – C 803. Namun sudah memiliki beberapa keunggulan yang tidak kalah dengan NE – C 803.
Keunggulan NE – C 801 antara lain :
1. Ukuran nebulizer yang kecil dan ringan.
2. Dengan teknologi katup virtual (VVT) tanpa silikon. Keunggulan dengan tidak adanya katup silikon :
Nebulizer kit yang aman dan mudah dibersihkan.
Aman bagi anak-anak, karena katup silikon dapat dengan mudah tergigit atau tertelan oleh anak-anak, sehingga menimbulkan bahaya.
Tidak mudah kotor, mengurangi kemungkinan infeksi.
3. Laju nebulisasi ( 0,3 ml / menit), menjamin durasi pengobatan optimal.
4. Ukuran Partikel 3 µm .
5. Kapasitas obat 7 ml (maksimal).
6. Suara pengoperasian yang kecil.
Cara penggunaan Omron Nebulizer NE – C 801 bisa dilihat di video bawah ini :
[youtube https://www.youtube.com/watch?v=pJtFat3unLc?rel=0&controls=0&w=560&h=315]
Terkadang ada anak-anak yang merasa takut saat di uapi dengan nebulizer. Persoalan ini nampaknya cepat direspon oleh Omron nebulizer dengan hadirnya NE – C 801 KD. Fitur yang disajikan sama dengan nebulizer NE – C 801, yang membedakan adalah desain yang berwarna dan dilengkapi dengan mainan anak-anak, serta dilengkapi dengan masker balita dan anak–anak.
Dari semua keunggulan yang telah dimiliki, Omron Nebulizer ini patut dikatakan sebagai terapi pernafasan terbaik bagi penderita gangguan pernafasan.
Untuk informasi produk Omron Nebulizer serta promo produk Omron selengkapnya silahkan kunjungi website resmi Omron http://omron-nebulizer.com/promo
***
Setelah sepupu saya sembuh, nafsu makan pun bertambah dan saluran pernafasan menjadi lebih bersih daripada sebelumnya. Seneng bisa melihat sepupu saya sehat dan ceria lagi. Saat liburan beberapa pekan yang lalu, saya agak kaget melihat pertumbuhannya. Kini berat badan sepupu saya ini hampir menyamai kakaknya. Sehat betull..
Sudah tahu kan berbagai kelebihan Omron nebulizer ?
Punya pengalaman pribadi bersama Omron Nebulizer juga?
Kali ini Omron mengadakan lomba blog yang bertemakan tentang “OMRON Nebulizer, partner terbaik untuk mempermudah terapi gangguan pernapasan”.
Yuk share pengalaman kalian juga 😃
Salam kenal…tulisan menarik..sy banyak belajar dari blog ini..mohon kesediaan bertandang dan meninggalkan jejak komentar pada tulisan saya ini terima kasih http://charlesemanueld.blogspot.co.id/2017/01/teman-terbaik-membidani-ekspresi-diri.html
Salam kenal
Akhirnya ada blogger lintas gender yang komen disini, makasih ya sudah mampir & meninggalkan jejak disini.
Saya pun masih baru ngeblog jadi masih harus banyak belajar dari para senior. 😊
Semoga anak-anak kita sehat selalu ya, terhindar dari gangguan pernapasan
Aamiin..Makasih mba sudah mampir Boleh donk diajarin bikin infografis yang keren
Enak sekarang udah ada nebulizer utk di rumah jd kalau butuh nebu gak perlu ke RS ya mbk. Tp moga2 anak sehat terus deh TFS 🙂
Aamiin makasih mba doanya 😊
Dulu jaman aku kerja di ruang penyakit dalam tahun 1999 suka sedih lihat pasien sesak…sekarang ada alat canggih kayak gini jadi banyak bersyukur 🙂 thanks buat penemunya ya 🙂
Iyaa sekarang serba mudah mba 👍 Kasian juga kalo uda sesak nafas penangananya lama
wah, ada desain imutnya juga ya. menarik sekali.
terimakasih sudah berbagi 🙂
Iyaa bikin anak agak merasa terhibur pas di Nebulizer 😊
aku baru tau nih omron. TFS ya mbak, artikelnya bermanfaat 🙂 Sukses lombanya mbak^^
Makasih mbaa..Aamiin..
Untuk obatnya gimana mbak aku sebenarnya pengen banget beli mesin uap tapi aku bingung sama obatnya itu harus pakai obat gak ya
Hii mbak Diah, untuk obat-obatan yang digunakan di nebulizer bisa dikonsultasikan dengan Dokter yaa..